Selasa, 07 Juli 2015

Mengguak Si Lidah Mertua

Image by wikipedia.org
Sansevieria atau lidah mertua adalah salah satu kelompok tanaman hias yang cukup populer sebagai penghias bagian dalam rumah karena tanaman ini dapat tumbuh dalam kondisi yang sedikit air dan cahaya matahari. Sansevieria memiliki daun keras, sukulen, tegak, dengan ujung meruncing. Tanaman tersebut dikenal dengan sebutan tanaman lidah mertua karena bentuknya yang tajam dan runcing. Selain sebagai tanaman hias, juga memiliki manfaat untuk menyuburkan rambut, mengobati diabetes, wasir, hingga kanker ganas. Demikian dengan seratnya yang digunakan sebagai bahan pakaian. Di Jepang, Sanseviera digunakan untuk menghilangkan bau perabotan rumah di ruangan.



Sanseviera memiliki keistimewaan menyerap bahan beracun, seperti karbondioksida, benzene, formaldehyde, dan trichloroethylene. Sansevieria dibagi menjadi dua jenis, yaitu jenis yang tumbuh memanjang ke atas dengan ukuran 50–75 cm dan jenis berdaun pendek melingkar dalam bentuk roset dengan panjang 8 cm dan lebar 3–6 cm. Kelompok panjang memiliki daun meruncing seperti mata pedang, dan karena ini ada yang menyebut Sansevieria sebagai tanaman pedang-pedangan. Tumbuhan ini berdaun tebal dan memiliki kandungan air sukulen, sehingga tahan kekeringan. Namun dalam kondisi lembap atau basah, sansiviera bisa tumbuh subur.


Warna daun Sansevieria beragam, mulai hijau tua, hijau muda, hijau abu-abu, perak, dan warna kombinasi putih kuning atau hijau kuning. Motif alur atau garis-garis yang terdapat pada helai daun juga bervariasi, ada yang mengikuti arah serat daun, tidak beraturan, dan ada juga yang zig-zag. Keistimewaan lidah mertua adalah memiliki daya adaptasi yang tinggi terhadap lingkungan. Penelitian NASA bekerja sama dengan ALCA telah menemukan bukti-bukti bahwa tanaman ini secara alami mampu mengurangi polusi tersebut.
Di China, tanaman ini dipercaya masyarakat sebagai tanaman pembawa keberuntungan. Mereka menganggap 8 dewa akan melimpahkan 8 kebaikan bagi yang memelihara Sansevieria. Terkait dengan Fengshui, biasanya Sansevieria diletakkan dalam rumah dekat pintu masuk.  Peminat Sansevieria ini meliputi kalangan manapun, baik pekebun maupun kolektor. 
Keistimewaan Bunga Lidah Mertua


  1. Sansevieria atau bunga lidah mertua merupakan jenis tanaman hias dengan tingkat penyerapan paling tinggi terhadap polutan. Sangat cocok dipelihara di dalam rumah yang berada di daerah yang memiliki tingkat polusi dan radiasi tinggi.
  2. Cara merawat tanaman ini sangat mudah dan murah karena bisa hidup dalam kondisi air dan cahaya matahari yang minim.
  3. Mampu menghasilkan zat O2 (oksigen) dalam jumlah yang melimpah tanpa menghasilkan zat CO2 sehingga sangat cocok di taruh di dalam ruangan, terlebih untuk anda para perokok supaya asap rokok anda tidak meracuni penghuni rumah lainnya.
 
Manfaat Bunga Lidah Mertua
  1. Kerap dimanfaatkan sebagai pagar rumah pembatas wilayah karena sifatnya yang keras dan indah.
  2. Orang-orang Jepang kerap memanfaatkan serat bunga lidah mertua ini sebagai bahan pembuat kain dan kreasi anyaman.
  3. Bunga lidah mertua akan menghasilkan wangi yang lembut ketika sore hari, apalagi ketika sedang berbunga sehingga sangat cocok sebagai pereda stress atau sebagai aromatheray dan penyerap bau. Beberapa orang kerap menyimpannya di kamar mandi dan dapur.
  4. Bunga lidah mertua digunakan sebagai bahan parfum di beberapa negara maju, seperti China dan Prancis dan beberapa negara lainnya.
  5. Getah lidah mertua dapat digunakan sebagai obat antiseptik alami.
  6. Akar lidah mertua dapat dimanfaatkan sebagai penyegar rambut atau bisa digunakan sebagai hair tonik dan juga obat untuk mengatasi wasir.
  7. Daun lidah mertua dapat menyembuhkan sakit kepala dengan cara dibakar.
  8. Daun lidah mertua dapat dijadikan sebagai obat diabetes dengan cara direbus, dan diambil air rebusannya sebagai minuman.
  9. Mampu mereduksi radiasi gelombang elektromagnetik yang dihasilkan dari komputer dan televisi, sehingga tanaman ini sangat baik di simpan di ruang kerja atau di ruang keluarga.

0 komentar:

Posting Komentar